-->

Arti Lambang Logo Pemerintah Daerah Kabupaten Tangerang

DicatNews - Arti Lambang Logo Pemerintah Daerah Kabupaten Tangerang :

Lambang Daerah
Lambang daerah berbentuk perisai dengan perincian sebagai berikut.

Bagian Atas
Terdiri dari susunan bata merah dengan lima buah puncak.

Puncak perisai lima buah berlambang Pancasila yang menjadi dasar negara Republik Indonesia.
Susunan bata merupakan lambang benteng pertahanan yang mengingatkan kita kepada kepahlawanan rakyat Kabupaten Tangerang.
Jumlah bata melambangkan tanggal, bulan dan tahun proklamasi kemerdekaan negara Republik Indonesia yaitu tujuh belas, bulan delapan, tahun empat puluh lima.

Bagian Tengah
Dengan warna hijau, terdiri dari empat batang bambu berbentuk persegi panjang berjumlah empat puluh tiga ruas dengan warna kuning emas. Di dalam persegi panjang tersebut terdapat gambar sebuah topi bambu berwarna kuning emas, seuntai buah padi dengan jumlah butir dua puluh tujuh juga berwarna kuning emas dan seuntai bunga kapas berjumlah dua belas dengan warna putih dan tangkai warna hijau. Jumlah butir padi, bunga kapas dan ruas bambu melambangkan tanggal, bulan dan tahun jadi Pemerintah Kabupaten Tangerang, yaitu:

Dua puluh tujuh butir padi melambangkan tanggal dua puluh tujuh.
Dua belas bunga kapas melambangkan bulan dua belas.
Empat puluh tiga ruas bambu melambangkan tahun empat puluh tiga.
Topi bambu melambangkan hasil kerajinan dan industri Kabupaten Tangerang.

Bagian Bawah
Terdiri dari tiga buah garis putih berombak dan empat buah garis biru berombak.

Garis putih berombak melambangkan bahwa Kabupaten Tangerang dilintasi oleh sungai-sungai besar.
Garis biru berombak melambangkan laut di mana Kabupaten Tangerang merupakan daerah pantai.

0 Response to "Arti Lambang Logo Pemerintah Daerah Kabupaten Tangerang"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel